wisata jalaner phone

021 - 27803094

indonesia
Gathering Fungames di Pulau Pari PT STC Kepulauan Seribu
Administrator Of Jalaner, Jalaner Travel | 24 Sep 2024 - 10:58 WIB

Gathering Fungames di Pulau Pari Kepulauan Seribu

 

Gathering di Wisata Pulau Seribu menjadi suatu kegiatan asik karena memberikan pengalaman yang berbeda dari gathering-gathering yang biasanya di dataran pegunungan.

Kali ini kami akan mengulas salah satu kegiatan Gathering klien kami PT STC di pulau berpenduduk Pulau Pari Kepulauan Seribu Jakarta.

Gathering di Pulau Pari diikuti oleh sekitar jumlah 70 orang via marina ancol dengan menggunakan speedboat regular berkapasitas 150 orang ( non charter ).

 

Sunrise Pulau Pari

 

Day 1 Pulau Pari

Karena kantor perusahaan klien tidak menyewa bus dari kami dan menggunakan kendaraan pribadi, maka kami dan peserta bertemu pagi hari jam 07.00 di Marina ancol. Proses boarding dilakukan di dermaga 16-17 untuk keberangkatan ke Pulau Pari dengan estimasi durasi penyeberangan 1 jam. Sebelum penyeberangan tidak lupa dari tourleader kami mengajak untuk berdoa bersama demi keselamatan dan kelancaran kegiatan.

Pada jam 08.00 wib, grup gathering brangkat dari Marina Ancol dan tiba di Pelabuhan Pulau Pari pada jam 09.00 wib. Karena standar Check in Homestay adalah jam 10.00 wib maka Peserta diajak langsung menuju ke saung Pantai Pasir Perawan untuk langsung prepare kegiatan.

 

Pulau Pari Jalaner

 

Pantai Pasir Perawan merupakan pantai utama yang mejadi ikon wisata Pulau Pari. Pantai ini luas berpasir putih dan airnya jernih exotic dihiasi hutan mangrove di sekelilingnya. Hutan mangrove ini dapat kalian explore dengan menaiki sampan ya jalaners.

Pada Jam 09.30 wib dilanjutkan dengan kegiatan internal perusahaan hingga jam makan siang. Kegiatan makan siang kami siapkan prasmanan di saung pantai pasir perawan sambil menikmati pemandangan pantai yang indah.

Menu Makan Siang di Pulau Pari :

  • Lauk utama ikan tau ayam.
  • Tahu dan Tempe.
  • Buah Potong.
  • Air mineral gelas.

 

Makan Siang di Pulau Pari

 

Setelah peserta selesai makan siang di Pantai Pasiaar Perawan, kemudian diberikan kesempatan untuk prepare ganti baju dan sholat sebelum melanjutkan kegiatan.

Fungames di Pulau Pari dimulai pada jam 13.00 dengan pembukaan “ say Halo “ , ice breaking oleh master game jalaner. Pada bagian pembukaan biasanya kami memberikan 2-3 games seperti  :

  • Win Earth 1
  • People to People
  • Grouping and Yelling

 

Outbound Pulau Seribu

 

Pada sesi games ini membutuhkan durasi waktu 45 menit. Selanjutnya sebagai penutup games hari pertama kami berikan Tarik tambang di pantai Pasir Perawan.

 

Snorkeling di Pulau Pari dilakukukan di 2-3 spot disekitaran Pulau seperti area perlindungan laut 1, 2 dan area pulau tikus dengan kedalaman laut 2-3 meter.

Setelah peserta siap kami menuju dermaga Pulau Pari dan naik ke kapal tradisional menjadi dua grup kapal. Perjalanan dari pulau pari menuju spot snorkeling hanya membutuhkan waktu 15 menit.

Snorkeling di Pulau Pari sangat memuaskan dengan visibilitas airnya yang jernih membuat foto underwater menjadi sangat clear dan bagus bersama ikan-ikan kecil. Foto-foto underwater itu akan kami berikan berupa softcopy melalui flasdisk atau google drive sehingga bisa di sharing kepada semua peserta dengan cepat dana mudah.

 

Snorkeling di Pulau Pari

 

Setelah kegiatan snorkeling selesai di jam 16.30 wib, peserta langsung kami ajak untuk mencoba  adrenaline dengan watersport bananaboat di depan sekitaran Pulau Pari.

Bananaboat standarnya diisi 5 orang per sesi dan membutuhkan watu estimasi 15 menit dengan 2 kali bantingan atau pentalan ke laut. Peserta terlihat sangat antusias dan bersemangat untuk mencoba tantangan bananaboat tersebut. Kegiatan bananaboat selesai pada jam 17.30 wib dilanjutkan untuk bersih-bersih mandi, istirahat dan sholat magrib.

Makan malam disediakan oleh para local guide di saung Pantai Pasir Perawan Pulau Pari dengan suasana malam yang cukup exotic. Setelah selesai tanpa malam kegiatan dilanjutkan dengan door prize dan joget bersama dengan music.

 

Pulau Pari di Malam Hari

 

Acara door prize dan joget ini cukup seru karena dari owner menyediakan uang lembar merah dan biru utuk tiap tantangan dan jawaban yang benar. Semua peserta berlomba saat kuis dan joget demi mendapatkan lembar cuan ya jalaners, mereka totalitas dalam kegiatan hiburan malam di Pulau Pari.

Masih ada lagi yang sangat seru yaitu ketika acara pemberian penghargaan award kepada para staff yang berprestasi, pengabdian terlama, ter-on time, dan terloyal pada perusahaan tersebut.

Selanjutnya kami sajikan barbeque ikan, cumi, udang dan jagung bakar untuk disantap menemani malam di Pulau Seribu. Kegiatan hari pertama selesai jalaners.

 

Day 2 Pulau Pari

Morning call pada hari kedua setelah sholat subuh, kami berkumpul untuk tracking menuju spot tanjung rengge sebuah spot pantai baru di Pulau Pari. Tracking menuju tanjung rengge sangat menantang dengan kondisi gelap karena kondisi jalan setapak dengen kiri-kanan adalah hutan ilalang tanpa ada penerangan lampu selain senter dari handphone. Untuk bisa ke pantai ini kita membutuhkan waktu 30 menit karena berjalan kaki di pagi yang masih gelap.

 

Fungmes Outbound Pulau Pari

 

Tiba di Tanjung rengge, kami menunggu sunrise di ujung timur Pulau Pari. Matahari terbit di tanjung rengge terlihat malu-malu muncul. Namun tetap indah dengan jingga merona menghibur para peserta gathering. Selesai menikmati sunrise, kami mulai kegiatan games selanjutnya di tanjung rengge di tepi pantai yang sangat sepi dan indah.

Kegiatan games selesai, peserta Kembali ke homestay masing-masing untuk mandi, sarapan pagi dan prepare packing.

Pada bagian closing kami lanjutkan di Pantai Pasir Perawan setelah makan siang. Setelah acara selesai dan pembagian hadiah, kami menikmati freetime di Pantai Pasir Perawan Pulau Pari sambil menunggu jadwal kepulangan pada jam 15.00 WIB.

Pada jam 14.00 kami bersama-sama menuju homestay untuk proses check out kemudian menuju ke dermaga Pulau Pari untuk kepulangan kembali ke Marina Ancol.

 

Speedboat ke Pulau Pari

 

Kegiatan Outing, Teambuilding di Pulau Seribu Selesai.


(Administrator Of Jalaner)
Bagikan ke :

#pulaupari #gatheringpulaupari #pulauseribu
Baca Juga :
Pulau Tidung Pulau Seribu Yang Romatic
Wisata Domestik
15 Mar 2022 - 15:15
Pulau Harapan memberi Harapan Baru
Pulau Seribu
15 Mar 2022 - 15:16
Wisata Pulau Pari Surga Kecil Jakarta
Pulau Seribu
12 Feb 2023 - 14:14
Trans 1000 Kapal Cepat Pulau Seribu
Pulau Seribu
15 Mar 2022 - 15:18
10 PULAU SERIBU OASE PASCA CORONA
Pulau Seribu
28 Apr 2020 - 12:58
10 PULAU SERIBU OASE PASCA PPKM
Pulau Seribu
15 Mar 2022 - 15:19
10 Spot Wisata Selama Pandemi 2022
Domestik
17 Feb 2022 - 15:50
Ke Pulau Seribu Selama Pandemi 2022
Pulau Seribu
15 Mar 2022 - 15:21
Paket Wisata Pulau Seribu Jakarta 2022
Pulau Seribu
12 Feb 2023 - 14:15
Harga Speedboat Pulau Seribu
Pulau Seribu
27 Feb 2023 - 16:08
Paket Tour Pulau Seribu, Murah !
Pulau Seribu
15 Mar 2022 - 15:35
Tour Wisata Pulau Harapan
Pulau Seribu
15 Mar 2022 - 15:36
Camping di Pulau Seribu Murah Banget
Pulau Seribu
15 Mar 2022 - 15:36
Pulau Macan Eco Lodge Pulau Seribu Resort
Pulau Seribu
15 Mar 2022 - 16:05
Pulau Putri Pesona Wisata Pulau Seribu
Pulau Seribu
27 Feb 2023 - 16:10
Homestay Pulau Pari
Pulau Seribu
29 May 2024 - 16:49
Trip Keluarga ke Pulau Seribu
Pulau Seribu
12 Feb 2023 - 14:17
Royal Island Pulau Seribu Resort yang Murah
Pulau Seribu
18 Feb 2023 - 14:31
Wisata Pulau Seribu yang Bagus dan Asik
Pulau Seribu
30 May 2024 - 09:24
Pulau Seribu Resort dengan Cottage Tepi Laut
Pulau Seribu
15 Jun 2024 - 12:00